Dream Color Circle Black Lens Review
Hi
sweet hearts~
Coba
tebak apa sih produk yang paling bikin eye makeup terlihat hidup selain
eyeliner?
Yap,
softlens.
Bisa
dibilang eye makeup akan lebih hidup jika kita menggunakan softlens. Aku
pribadi memang suka menggunakan softlens, tetapi tidak terlalu sering karena
peraturan ditempat kerja yang tidak memperbolehkan menggunakan softlens dan
hanya yang mempunyai masalah dengan mata yang boleh menggunakannya itupun harus
disertai surat dari dokternya.
Ribet
ya? Emang hahah. Tapi aku yakin itu salah satu alasan yang baik untuk dihindari
agar sesuai SOP yang berlaku.
Kalau
untuk sehari-hari kekampus sendiri aku suka sih kalau yang pas mata kuliahnya
diatas jam 9, soalnya kalau mau pasang lens pagi-pagi agak ribet cuy. Apalagi
aku bangunnya gak pagi-pagi amat, biasanya kalau udah subuh bangun itu sholat
dan lanjut tidur lagi. Agak susah bikin matanya melek buat pasang lensnya.
Beda
banget sih jaman sekolah dulu paling sering pakai lens, karena ya jadwalnya gak
padat seperti sekarang.
Untuk
lens sendiri aku agak pemilih ya matanya (orangnya juga sih heheh). Gak mau
sembarangan beli, yakali buat mata belinya sembarangan. Lens yang inipun udah
aku buang karna sudah lewat masa pakainya, jadi taukan kalau produk sudah mau
habis ataupun dibuang artinya apa? Yap sesi review hehehe.
Oke
kita mulai bahas dari segi packaging ya.
Dream
Color lens ini dikemas dengan botol kaca clear dan kertas keterangan di-body
botolnya berwarna pink. Untuk box-nya sendiri aku lupa ini ada boxnya atau gak
dari online shopnya. Selain itu aku juga dapat free lens case dari Dream
Color-nya.
Sedangkan
untuk vialnya masih dari sejenis alumunium yang tipis banget ituu. Lalu plastik
disamping-sampingnya berwarna ungu.
Untuk
powernya ada dibagian atas juga, yap mine is 0,00.
Lensnya
sendiri berbahan dasar silicon hydrogel, which is itu salah satu bahan terbaik
dari softlens. Untuk motifnya, ini mirip sama Geo Xtra Black punya aku yang
sempat aku review disini. Ringnya
berwarna hitam pekat yang membuat mata terlihat lebih belo’ dan seperti mata
boneka. Selain itu ini diameternya standar 14,5 mm tapi masih mampu membuat
mata aku lebih besar dan cukup natural.
So far untuk kenyamannya aku bisa bilang cukup
oke, walaupun beberapa kali pakai sempat perih dimata yang aku yakini kalau aku
gak bersih pas mencuci softlens / pakai softlensnya tapi bisa jadi karena air
rendamannya. Aku pakai dari pagi jam 8 sampai jam 2 siang tanpa tetes mata itu
masih cukup nyaman gak perih dan kering dimata. Tapi perlu dicatat untuk
penggunaan didepan computer dan ruangan ber AC harus beberapa jam sekali
ditetes dengan tetes mata khusus softlens, dia emang gak kering tapi gak bagus
untuk kesehatan mata.
Aku
beli softlens ini dengan harga Rp110.000, dan aku bisa kasih rating 4. Rekomen
gak sih? Rekomen sih untuk yang mau kesan dolly tapi natural serta nyaman
dimata. Bagus gak sihh? Mungkin kalau dibandingkan sama softlens lain yang
bahannya bukan silicon hydrogel ini bagus. Setau aku bahan ini emang bagus banget
buat bahan dasar lens gitu.
Jadi
kalau ditanya bagus apa gaknya, tergantung kamu lihat dari sisi yang mana. Sama
seperti yang cocok dan bagus di aku belum tentu bagus dan cocok untuk kamu.
Ambigu
banget ya hahaha. Jadi intinya gitulah pokoknya.
Maaf
ni ya fotonya seadanya banget karena baru inget udah gak layak pakai lagi :D.
See
you deh on my next post
Loves
Ayuri
0 komentar
Hello fellas~
Write your comment in the box, and wait for approval. I love to read every comment :)
Please click "Notify Me" so when your comment have replied you can get notification^^